Viralblide.com adalah situs media online yang menyajikan berita aktual dan terpercaya, Wartawan Viralblide.com dalam bertugas menggunakan tanda pengenal dan surat tugas serta selalu menaati Kode Etik Jurnalistik.

Babinsa Koramil 404-01/Gelumbang Hadiri Pisah Sambut Kagudmurah II Karang Endah.

GELUMBANG, Viralblide.com - Babinsa Koramil 404-01/Gelumbang Kodim 0404/Muaraenim Serka Ahmad Ali menghadiri pelaksanaan kegiatan pisah sambut Kagudmurah II Karang Endah dari Mayor Cpl Boni Oxtavian kepada Mayor Cpl Mahinanto yang bertempat di Markas Gudmurah II Karang Endah Kecamatan Gelumbang Kabupaten Muaraenim Provinsi Sumatera Selatan, Rabu (2/10/2024).

Kegiatan tersebut selain pisah sambut Kagudmurah II Karang Endah yang lama kepada yang baru, juga digelar syukuran kenaikan pangkat Anggota Gudmurah TMT 1-10-2024.

Serka Ahmad Ali mengatakan, Berkaitan dengan pergantian jabatan Kagudmurah II Karang Endah tersebut, maka diadakan acara pisah sambut dan serah terima jabatan Kagudmurah II Karang Endah dari Mayor Cpl Boni Oxtavian kepada Mayor Cpl Mahinanto.

Sambung Serka Ahmad Ali, Dalam acara tersebut juga di gelar syukuran kenaikan Anggota Gudmurah II Karang Endah, acara berlangsung khidmat, tertib dan aman.(*)