Viralblide.com adalah situs media online yang menyajikan berita aktual dan terpercaya, Wartawan Viralblide.com dalam bertugas menggunakan tanda pengenal dan surat tugas serta selalu menaati Kode Etik Jurnalistik.

Serah Terima Jabatan Kepala Sekolah SMA PGRI Gelumbang Berlangsung Khidmat dan Penuh Haru.

GELUMBANG, Viralblide.com - Serah terima jabatan Kepala Sekolah SMA PGRI Gelumbang berlangsung dengan khidmat dan penuh haru, yang dilangsungkan di halaman Sekolah SMA PGRI Gelumbang Kecamatan Gelumbang Kabupaten Muara Enim Provinsi Sumatera Selatan, Rabu (30/10/2024).

Acara serah terima jabatan Kepala Sekolah ini menandai pergantian kepemimpinan dari Rusni M.Pd MM, kepada Nita Agustina S.Pd Gr, yang kini resmi menjabat sebagai Kepala Sekolah SMA PGRI Gelumbang yang baru.
Selain serah terima jabatan Kepala Sekolah, SMA PGRI Gelumbang juga adakan perpisahan kepada guru yang telah lulus PPPK dan mengabdi sebagai tenaga pengajar di Sekolah lain.

Tampak hadir dalam acara tersebut, Ketua Pengurus YPLP PGRI Kabupaten Muara Enim Saihul S.Pd MM, Ketua PGRI Kecamatan Gelumbang Sutopo, Camat Gelumbang Herry Mulyawan SP MM, Lurah Gelumbang Lismarama Warni SE, Kapolsek Gelumbang diwakili Bhabinkamtibmas Aipda Yogi Armansyah, Danramil 404-01/Gelumbang diwakili Babinsa Serma Ahmad Ali, para Kepala Sekolah SMA, SMP dan SD Sekecamatan Gelumbang, Ketua Komite SMA PGRI Gelumbang, para dewan guru dan staf serta tamu undangan lainnya.
Dalam Sambutannya Kepala Sekolah SMA PGRI Gelumbang yang baru Nita Agustina S.Pd, Gr, mengatakan, kepada tamu undangan selamat datang di SMA PGRI Gelumbang, terima kasih sudah memenuhi undangan kami pada hari ini, dalam pisah sambut pimpinan SMA PGRI Gelumbang beserta perpisahan bagi Guru yang diterima menjadi PPPK.

"Izinkan saya yang mewakili keluarga besar SMA PGRI Gelumbang untuk menyampaikan beberapa kata, yang pertama dan paling utama terima kasih kepada tamu undangan yang telah hadir, terima kasih juga atas kerjasama teman-teman SMA PGRI Gelumbang dan terima kasih juga atas dedikasi Ibu Rusni, atas loyalitasnya dan atas semangatnya yang selalu diberikan kepada kami, untuk memajukan dan tetap menjaga eksistensi Sekolah SMA PGRI Gelumbang kedepannya."
Sambung Nita Agustina, Berat rasanya untuk mengucapkan perpisahan tapi inilah takdir, kita juga harus menjalani takdir tersebut, yang mana Ibu Rusni dipindah tugaskan ke SMA PGRI 1 Palembang, dan kalau ditanya siap mungkin kami belum siap, tapi tetap harus kami jalani dengan baik walaupun sedikit berjalan dengan pelan tapi kami harus tetap kuat dan bersemangat untuk tetap memperjuangkan nama besar SMA PGRI Gelumbang.

Sambungnya, banyak sekali pelajaran-pelajaran yang kami dapatkan dari beliau terutama semangat kerja yang selalu beliau sampaikan, semangat ibu Rusni itu merupakan motivasi terbesar bagi kami untuk menjadikan SMA PGRI Gelumbang ini lebih baik, namun walaupun tidak lebih baik namun setidaknya eksistensi Sekolah SMA PGRI Gelumbang ini, tetap harus kami jaga dan apa yang sudah Ibu Rusni ajarkan, kami akan terus laksanakan, mulai dari loyalitas kita kepada Sekolah, bagai mana beliau selalu mengajarkan bahwa tugas kita sebagai guru selain mengajar siswa kita juga harus loyal kepada sekolah kita, pungkas Nita Agustina.

Dalam sambutannya, Rusni M.Pd MM mengucapkan terima kasih kepada seluruh keluarga besar SMA PGRI Gelumbang, atas kerjasama dan kebersamaan yang telah terjalin selama masa kepemimpinannya dan selamat kepada guru yang sudah diterima sebagai pegawai PPPK diberbagai Sekolah baik dalam Kecamatan Gelumbang maupun diwilayah lainnya.
Alhamdulillah sumber-sumber daya manusia dari SMA PGRI Gelumbang ini sudah tersebar baik di provinsi sampai ke Kabupaten-Kabupaten lainya, ada yang di OKI, Muara Enim dan Banyuasin.

 Dan yang kami banggakan yaitu rekan-rekan guru SMA PGRI Gelumbang yang tidak bisa saya lupakan sampai kapanpun beserta anak didikku yang selalu kami banggakan, berat bibir ini untuk berkata-kata namun Allah SWT, sudah mengatur perjalanan kita, kita harus menjalaninya, Allah SWT pasti memberikan jalan yang terbaik untuk umatnya, walau hati ini terasa berat, pilu semuanya berkumpul dalam kesedihan untuk meninggalkan kawan-kawan yang telah lama sama-sama berjuang untuk membesarkan Sekolah ini, tinggalkan siswa-siswi dan sekolah ini untuk selamanya, batinku, ragaku sudah menyatu dengan alam SMA PGRI Gelumbang.

"Saat saya di difinitifkan menjadi Kepala Sekolah SMA PGRI Gelumbang Tahun 2012, saya juga berprasangka seperti kata Ibu Nita tadi, mampukah saya menjadi Kepala Sekolah, tapi berkat dorongan dan semangat kawan-kawan untuk menjadi Kepala Sekolah SMA PGRI Gelumbang, semanjak saya dinobatkan dengan SK YPLP PGRI Sumatera Selatan secara difinitif saya terus berbuat dan melakukan perubahan-perubahan dalam segala hal, agar sekolah ini dikenal masyarakat Gelumbang khususnya Kabupaten Muara Enim dan umumnya Provinsi Sumatera Selatan."

"Alhamdulillah, saat ini SMA PGRI Gelumbang telah dikenal sampai ke pelosok Desa Kabupaten Muara Enim bahkan yang ditingkat Provinsi, semua hasil ini berkat kerjasama kita atas keikhlasan kawan-kawan dalam menyelesaikan semua program, seperti yang dilihat keadaan SMA PGRI Gelumbang sampai saat ini bukan karena saya tapi karena perjuangan guru, karyawan dan siswa-siswi, dan juga tidak lepas dari pembinaan yang dilakukan oleh Ketua YPLP PGRI Provinsi Sumatera Selatan dan juga Ketua Pengurus YPLP PGRI Kabupaten Muara Enim," ucap Rusni.
Sambungnya, Dan dikesempatan ini saya ucapkan banyak terima kasih atas bantuan dan dukungan Bapak Ibu guru, karyawan, siswa-siswi yang diberikan bersama saya, terima kasih kepada kawan-kawanku yang telah berjuang yang tidak bisa saya lupakan yang tidak bisa saya sebutkan satu persatu, saya tidak bisa memberikan apa-apa pada kalian, hanya Allah SWT, yang dapat membalas amal ibadah kalian semua, semoga kita selalu diberikan kesehatan dan terus berbuat yang terbaik.

"Keberhasilan sekolah ini juga tidak terlepas dari peran orang tua siswa, alumni, melalui komite juga para Anggota DPRD Kabupaten Muara Enim, dan juga kepada Tripika Kecamatan Gelumbang yang telah membantu terselenggaranya kegiatan di SMA PGRI Gelumbang ini, tanpa bantuan dari pemerintah setempat tidak mungkin kegiatan di sekolah ini bisa berjalan."

"Saya berpesan kepada guru dan karyawan siapapun kepala sekolah ini harus dapat diterima, bantu dan kebiasaan yang sama diteruskan dan semua program tetap dijalankan dengan penuh tanggung jawab, jaga dan rawatlah aset yang telah kita sama-sama perjuangkan, teruskan hal-hal yang baik dan buang hal-hal yang buruk dan jangan mudah mengeluh, karena perjuangan untuk memajukan sekolah itu tidak mudah dan tanpa bantuan dari kalian tidak memungkinkan sekolah ini berjalan dengan baik, dan tetap perjuangkan program-program yang dapat memajukan SMA PGRI Gelumbang kedepannya," tutur Rusni.

Sebagai bentuk apresiasi, para guru yang diwakili Kepala Sekolah SMA PGRI Gelumbang yang baru Nita Agustina S.Pd, Gr, memberikan cindera mata kepada Kepala Sekolah SMA PGRI Gelumbang yang lama Rusni M.Pd MM, serta berikan ucapkan selamat kepada para guru yang telah diterima sebagai PPPK.(Red)