Dukung Program Pengentasan Kemiskinan di Sumsel, SKK Migas - KKKS SRB Salurkan Bantuan Sembako.
MUARAENIM, Viralblide.com - SKK Migas - KKKS Sele Raya Belida (SRB) mendukung Program Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan (Pemprov Sumsel) melalui Pemerintah Kabupaten Muara Enim dalam pengentasan kemiskinan, salurkan bantuan sembako, kepada masyarakat kurang mampu di Desa Lembak Kecamatan Lembak Kabupaten Muara Enim Provinsi Sumatera Selatan, Selasa (25/2/2025).
Bantuan diserahkan secara simbolis oleh perwakilan SKK Migas - KKKS SRB R. Rifai dan Valentina, kepada masyarakat Desa Lembak, yang didampingi oleh Kepala Desa Lembak Jasmadi SH, Ketua BPD dan perangkat Desa yang bertempat di Kantor Kepala Desa Lembak Kecamatan Lembak Kabupaten Muara Enim.
R. Rifai didampingi Valentina menyampaikan bahwa penyaluran bantuan ini merupakan bagian dari program tanggung jawab sosial SKK Migas - KKKS SRB dalam mendukung program Pemerintah pengentasan kemiskinan yang ditujukan kepada masyarakat yang membutuhkan.
Sementara itu, Kepala Desa Lembak Jasmadi SH, mengucapkan terima kasih kepada SKK Migas - KKKS SRB yang telah banyak kontribusinya kepada masyarakat Desa Lembak.
“Terima kasih atas bantuan SKK Migas - KKKS SRB yang selalu berkontribusi membantu masyarakat Desa Lembak, semoga bantuan ini dapat memberikan manfaat bagi warganya,” harap Jasmadi.